9. Giant Causeway, Inggris
Giant Causeway adalah daerah dengan sekitar 40.000 kolom basal, hasil
dari letusan gunung berapi kuno. Terletak di County Antrim, di pantai
timur laut Irlandia Utara, sekitar tiga mil (4,8 km) timur laut dari
kota Bushmills.
Dinyatakan sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 1986, dan
Cagar Alam Nasional tahun 1987 oleh Departemen Lingkungan Hidup untuk
Irlandia Utara. Dalam sebuah jajak pendapat tahun 2005 dari pembaca
Radio Times, Giant Causeway disebut sebagai keajaiban alam keempat
terbesar di Britania Raya. Puncak-puncak kolom membentuk batu pijakan
yang mengarah dari kaki tebing dan menghilang di bawah laut.
Sebagian besar kolom adalah heksagonal, meskipun ada juga beberapa
dengan sisi empat, lima, tujuh atau delapan. Yang tertinggi sekitar 12
meter (39 kaki), dan lava yang mengeras di tebing memiliki ketebalan 28
meter (92 kaki). Giant Causeway saat ini dimiliki dan dikelola oleh
National Trust dan merupakan daya tarik wisata yang paling populer di
Irlandia Utara.
10. Prismas Basálticos, Meksiko
Los Prismas Basálticos (Prisma-prisma Basalt) adalah kolom tinggi dari
batuan basal yang berbaris di sisi sebuah ngarai di mana air mengalir
dari Bendungan San Antonio. Area ngarai ini adalah bagian dari Santa
María Regla Hacienda dan pertama kali dipromosikan oleh Alexander von
Humboldt pada tahun 1803.
Dinding ngarai, disebut Barranca de Alcholoya, yang dibatasi oleh kolom
poligonal yang tingginya antara tiga puluh dan lima puluh meter (100-165
ft) dengan lima atau enam sisi.
Kolom yang terlihat didukung oleh kolom basal bahkan lebih poligonal.
Ada dua air terjun. Yang lebih tinggi air nya berasal dari bendungan di
dekatnya. Yang rendah disebut Cascada de la Rosa.
Di sekitar Ngarai telah dibangun tangga-tangga, trotoar dan jembatan gantung untuk memudahkan akses.
(Bersambung)
Kamis, 09 Januari 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar